Breaking News

Home / Pendidikan

Rabu, 19 Maret 2025 - 15:03 WIB

Sambut Nuzulul Quran, Tim Hijau Bersihkan Area Masjid Sekolah

SMPN 1 Limpung menyambut Nuzulul Quran dengan kegiatan tadarus, tausiah, dan bakti sosial membersihkan Masjid Baitul Muttaqin sebagai bagian dari Sekolah Adiwiyata. foto : Istimewa

SMPN 1 Limpung menyambut Nuzulul Quran dengan kegiatan tadarus, tausiah, dan bakti sosial membersihkan Masjid Baitul Muttaqin sebagai bagian dari Sekolah Adiwiyata. foto : Istimewa

Kilasinformasi.com, 19 Maret 2025, – SMPN 1 Limpung menggelar peringatan Nuzulul Quran sekaligus bakti sosial. Sebagai langkah persiapan, Tim Hijau sebagai garda depan Sekolah Adiwiyata, melaksanakan bakti ssial membersihkan area Masjid Baitul Muttaqin.

Kepala SMPN 1 Limpung Eminingsih mengatakan, hal ini dilaksanakan karena sejalan dengan prinsip SMPN 1 Limpung sebagai Sekolah Adiwiyata Tingkat Jateng. Rangkaian kegiatan Nuzulul Quran yaitu tadarus bersama, pembaca ayat suci Alquran yang diikuti 645 siswa.

Baca Juga, Kilasinformasi : Majelis Jash An Nur Batang Berbagi Berkah Ramadan kepada Kaum Dhuafa

“Semoga setelah mengikuti kegiatan ini anak-anak menjadi lebih baik meningkat iman dan takwa serta mendapatkan hikmah dari tausiyah yang disampaikan,” katanya saat ditemui di halaman SMPN 1 Limpung, Kabupaten Batang, Rabu (19/3/2025).

Foto: Istimewa

Dalam tausiahnya Ustaz Fatihin menyampaikan tentang kehidupan pertama atau pada zaman Nabi Adam A.S, juga sejarah turunnya Alquran.
“Sebagai pelajar yang akan menyambut generasi emas 2045, harus mampu mengambil pelajaran dari kisah kehidupan para rasul dan nabi, untuk diterapkan dalam kehidupan mendatang,” tegasnya.

Baca Juga, Kilasinformasi : Sambut Ramadan, TK Kemala Bhayangkari Polres Batang Gelar Aksi Sosial Bagi Takjil

Tausiah makin mendapat respons positif karena dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Tausiah yang disampaikan dengan metode yang menarik membuat siswa-siswi SMPN 1 Limpung sangat antusias. Terbukti dari banyaknya siswa-siswi yang ikut terlibat dalam sesi tersebut.
(Saeful Husna Kabiro Batang)

Baca Juga:  Perpanjangan Waktu Input PDSS Bantu Madrasah Selesaikan Pendaftaran SNBP 2025

Share :

Baca Juga

Berita Unggulan

XYZVerse, Dogecoin, dan Shiba Inu: Mana yang Akan Jadi Koin Meme Favorit Berikutnya?

Pendidikan

PKUB Kemenag Rancang Kurikulum Berbasis Cinta untuk Memperkuat Kerukunan Umat Beragama

Berita Unggulan

Gaya Hidup Sehat untuk Cegah Penuaan Dini: Puasa Intermiten dan Autophagy Sebagai Solusi Alami

Berita Unggulan

Kemenag Siapkan Pesantren Awards 2025, Santri dan Pesantren Berprestasi Akan Diganjar Penghargaan

Berita Unggulan

Sekolah Rakyat: Jalan Baru Pendidikan dengan Sistem Asrama

Agama

Kepala Kanwil Kemenag DIY Hadiri Kuliah Umum dan Sosialisasi S2 PAI Universitas Alma Ata

Berita Unggulan

15 Siswa MAN Insan Cendekia Serpong Raih Beasiswa dan Diterima di Universitas Ternama Dunia

Berita Unggulan

Makanan Super untuk Longevity