Breaking News

Home / Daerah

Minggu, 23 Maret 2025 - 14:52 WIB

Gebyar Petis: Inovasi Cek Kesehatan Gratis di Kecamatan Pecalungan

 Gebyar Petis di Kecamatan Pecalungan mengajak warga untuk cek kesehatan gratis, dengan fokus pada mereka yang sedang berulang tahun. Program inovatif untuk kesehatan masyarakat. Foto : Istimewa

Gebyar Petis di Kecamatan Pecalungan mengajak warga untuk cek kesehatan gratis, dengan fokus pada mereka yang sedang berulang tahun. Program inovatif untuk kesehatan masyarakat. Foto : Istimewa

Kilasinformasi.com, 23 Maret 2025, – Cek Kesehatan Gratis (CKG)  menjadi salah satu program andalan Pemerintah mulai diintensifkan di Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) tingkat desa. Salah satunya CKG di Desa Keniten yang diinovasi dengan Gerakan Bersama Masyarakat Periksa Gratis (Gebyar Petis), Program ini  memprioritaskan Warga Masyarakat untuk Cek Kesehatan gratis Berbertepatan dengan tanggal lahirnya.

Camat Pecalungan Adhi Baskoro mengatakan, even Gebyar Petis ini terselenggara berkat sinergi antara Pemerintah Kecamatan Pecalungan, dengan Pemerintah Desa Keniten dan berbagai pihak, untuk memastikan kesehatan warganya.

Baca Juga, Kilasinformasi : BPJS Ketenagakerjaan Batang Serahkan Santunan JKM di Kegiatan Tarawih Ukhuwah

“Ini kolaborasi yang baik antara Pemerintah Kecamatan Pecalungan, Pemerintah Desa Keniten, dan TP PKK yang menggandeng Puskesmas setempat, dalam menskrining kesehatan masyarakat. Terutama yang saat ini sedang berulang tahun, jadi kado buat mereka,” katanya, saat ditemui di Balai Desa Keniten, Kabupaten Batang, Sabtu (22/3/2025).

Baca Juga:  Pemerintah Luncurkan Cek Kesehatan Gratis, Wamenag Ajak Semua Warga Indonesia Ikut Serta

Cek Kesehatan Gratis menjadi kegiatan prioritas Bupati Batang M Faiz Kurniawan, untuk memastikan kesehatan, bagi warga Kabupaten Batang, utamanya mereka yang berulang tahun.

“Semoga Cek Kesehatan Gratis ini terlaksana sesuai dengan harapan dan mencapai target, yakni terwujudnya masyarakat yang sehat,” harapnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kecamatan Pecalungan Riana Nuvi Adhi Baskoro menerangkan, Gebyar Petis merupakan kegiatan inovasi dari Kecamatan Pecalungan.

Foto: Istimewa

“Sosialisasi kami laksanakan di Balai Desa Keniten, dimulai dengan skrining kesehatan bagi warga setempat,” terangnya.

Sebelumnya kegiatan serupa juga telah digelar di beberapa desa, di antaranya Selokarto, Randu dan Siguci. Kemudian disusul Puskesmas Pecalungan dan Desa Gemoh.

“Saat Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas Pecalungan, warga yang sudah diskrining langsung mendapat hasil pengecekan. Di sisi lain, pihak Puskesmas juga menyiapkan foto booth bagi warga yang telah diskrining,” ujar dia. (Saeful Husna kabiro Batang,)

Share :

Baca Juga

Daerah

Kapolri Tinjau Persiapan Arus Mudik Lebaran 2025 di Stasiun Tugu Yogyakarta

Daerah

MENGGULIRKAN GERAKAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN BERSAMA ROSDIANA SETYANINGRUM & HP MANAGEMENT

Berita Unggulan

Resmi Dibuka! Rute Baru TransJabodetabek B25 Layani Bekasi–Dukuh Atas, Tarif Mulai Rp2.000

Daerah

Banjir Landa Dayeuhkolot, Kemensos Kirim Bantuan Rp497 Juta

Daerah

Bongkar Sejarah Rahasia! Direktur KAI Ungkap Fakta Mengejutkan di Kuliah Pakar UNS

Daerah

Tazbir Abdullah: Puisi Sebagai Cermin Sosial dan Seruan Moral

Daerah

Kapolri Pimpin Pelepasan One Way Nasional Tol Kalikangkung-Cikampek untuk Arus Balik Lebaran 2025

Berita Unggulan

Satlantas Polresta Sleman Dekatkan Layanan BPKB–SIM ke Warga Lewat Program ‘Polantas Menyapa’