Breaking News

Home / Berita Unggulan / Daerah

Jumat, 6 Juni 2025 - 13:09 WIB

Shalat Iduladha di Tidore Berlangsung Khidmat, Pemkot Salurkan 90 Hewan Kurban

Suasana khusyuk mewarnai pelaksanaan Shalat Iduladha di Kota Tidore Kepulauan, Jumat pagi (6/6/2025). Selain digelar di masjid-masjid, shalat juga dilaksanakan secara terpusat dengan penyaluran 90 hewan kurban bagi warga. Foto: infopublik.com

Suasana khusyuk mewarnai pelaksanaan Shalat Iduladha di Kota Tidore Kepulauan, Jumat pagi (6/6/2025). Selain digelar di masjid-masjid, shalat juga dilaksanakan secara terpusat dengan penyaluran 90 hewan kurban bagi warga. Foto: infopublik.com

Pelaksanaan Shalat Iduladha 2025 di Tidore berlangsung khidmat. Pemkot salurkan 90 hewan kurban dan gelar open house untuk warga.

Kilas Informasi.com, Tidore – Pelaksanaan Shalat Iduladha 1446 H di Kota Tidore Kepulauan berjalan tertib dan khidmat pada Jumat pagi, 6 Juni 2025. Kegiatan keagamaan tahunan ini dipusatkan di Halaman Kantor Wali Kota Tidore Kepulauan dan juga tersebar di masjid serta musala seluruh wilayah kota.

Wali Kota Tidore, Muhammad Sinen, melaksanakan shalat di Masjid Raya As-Syuhada, Kelurahan Payahe, Kecamatan Oba. Ia didampingi para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Forkopimcam Oba, dan tokoh masyarakat setempat. Bertindak sebagai imam dan khatib di masjid ini adalah Dr. (Cand.) Hamdan Hasan.

Baca Juga, Kilasinformasi: 2.000 Mustahik Terima Daging Kurban dari Kominfo Digital: Komitmen Nyata Bangun Solidaritas

Usai shalat, Wali Kota menyerahkan dua ekor sapi kurban kepada panitia kurban Kelurahan Payahe sebagai wujud kepedulian sosial terhadap warga.

Baca Juga:  Empat Bupati di Jawa Timur Bertemu Gus Ipul, Siap Majukan Pengentasan Kemiskinan Lewat DTSEN

Sementara itu, Wakil Wali Kota Ahmad Laiman, Sekda Ismail Dukomalamo, serta unsur Forkopimda menghadiri shalat Iduladha terpusat. Bertindak sebagai imam adalah H. Humaidi M. Saleh dan khatib Ustaz Harun Haji. Seusai shalat, Ahmad Laiman menyerahkan satu ekor sapi kurban kepada Masjid Al-Furqan Kelurahan Goto.

Tahun ini, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan menyalurkan total 90 hewan kurban. Sebanyak 15 ekor berasal dari Pemkot, sementara 75 hewan lainnya berasal dari para dermawan dan disalurkan melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra).

Baca Juga. Kilasinformasi: Sigemblung, Sapi Kurban Presiden Prabowo Seberat 1 Ton Tiba di Batang

Perayaan Iduladha juga ditutup dengan kegiatan open house di tiga titik, yakni rumah dinas wali kota di Kelurahan Rum, rumah wakil wali kota di Kelurahan Tomagoba, dan rumah sekretaris daerah di Kelurahan Toloa.

Sumber: Infopublik.id

Share :

Baca Juga

Berita Unggulan

Kemenpar Tingkatkan Kompetensi Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif di Jawa Timur

Berita Unggulan

Presiden Brasil Lula da Silva Disambut Meriah di Istana Merdeka, Simbol Eratnya Persahabatan Indonesia–Brasil

Berita Unggulan

Joey, Dean, dan Emil Resmi Jadi WNI: Timnas Indonesia Semakin Kuat dan Lengkap

Berita Unggulan

BISNIS & URUSAN HATI

Berita Unggulan

Menpora Dito Saksikan Laga Indonesia Vs Korsel di FIBA Asia Cup 2025 Qualifiers

Berita

Peringati Bulan Bhakti Karang Taruna 2025, Karang Taruna Bhakti Loka Condongcatur Berbagi Sembako

Berita Unggulan

Kemenperin Luncurkan Siprosatu, Dorong Digitalisasi Industri Hilir Sawit Nasional

Berita

Dilepas Wali Kota Yogya, Ketua Pengadilan Negeri dan Kajari Yogyakarta Pamit Bareng