Breaking News

Home / Agama / Berita Unggulan / Budaya / Favorite / Nasional

Senin, 17 November 2025 - 09:58 WIB

Wamenag Romo Syafi’i Ungkap Resep Menjaga Toleransi: Jalankan Ajaran Agama dengan Benar

Wamenag Romo Syafi’i ungkap resep menjaga toleransi: jalankan ajaran agama dengan benar dan perkuat integritas aparatur Kemenag. foto: Dok Kemenag

Wamenag Romo Syafi’i ungkap resep menjaga toleransi: jalankan ajaran agama dengan benar dan perkuat integritas aparatur Kemenag. foto: Dok Kemenag

Banjarbaru, Nasionalku.com – Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Syafi’i menegaskan bahwa kunci menjaga toleransi antarumat beragama terletak pada kesadaran setiap pemeluk agama dalam menjalankan ajaran agamanya secara benar. Hal itu disampaikannya dalam Temu Silaturahmi Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan yang digelar di Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin, Minggu (16/11/2025).

Wamenag menyebut seluruh agama yang hidup di Indonesia memiliki titik temu yang sama, yakni mengajarkan kasih sayang, saling menghormati, dan menjaga harmoni dalam keberagaman. Karena itu, akar toleransi tidak lahir dari kompromi antaragama, melainkan dari ketulusan umat dalam menjalankan ajarannya.

“Semua agama, kalau dijalankan dengan benar, akan menjaga keberagaman. Membangun toleransi cukup dilakukan dengan menaati ajaran agama masing-masing, bukan dengan saling mencurigai,” tegasnya.

Di hadapan jajaran Kemenag Kalsel, Romo Syafi’i juga menekankan pentingnya integritas aparatur. Ia mengingatkan bahwa pegawai Kemenag memegang amanah negara untuk memastikan masyarakat beragama dengan baik, sehingga profesi ini tidak boleh dijalankan sekadar rutinitas.

Baca Juga:  Ole Romeny Resmi Jadi WNI, Erick Thohir: Semoga Daya Gedor Timnas Indonesia Semakin Tajam

“Menjadi insan Kementerian Agama harus punya integritas yang kuat. Yang dibayar negara untuk memastikan bangsa ini disiplin beragama hanyalah pegawai Kemenag,” ujarnya.

Ia mendorong seluruh ASN Kemenag Kalsel untuk memiliki kesadaran posisi, menghadirkan terobosan, serta mengedepankan kreativitas dan tanggung jawab dalam pelayanan publik.

Sementara itu, Kepala Kanwil Kemenag Kalsel Muhammad Tambrin menyampaikan terima kasih atas kunjungan Wamenag. Ia menilai kegiatan ini memberi energi baru untuk memperkuat layanan keagamaan, pendidikan, pembinaan umat, serta program strategis Kemenag di daerah.

Acara ini turut dihadiri pimpinan satuan kerja Kemenag se-Kalimantan Selatan, kepala madrasah negeri, anggota DPR RI sekaligus Ketua DPD Kalsel Mariana, Wakil Penasehat DWP Kemenag RI Maya Suhasmi Siregar, Staf Khusus Wamenag Nona Gayatri Nasution, dan Ketua DWP Kanwil Kemenag Kalsel Lita Ariani Tambrin.

sumber: kemenag

Share :

Baca Juga

Berita Unggulan

Kemendukbangga Dorong GENTING Cegah Stunting di Sleman, Targetkan SDM Unggul 2045

Berita Unggulan

Danang Buka Maguwoharjo Expo 2025, GKR Mangkubumi Ajak UMKM Sleman Tumbuh Lebih Percaya Diri

Berita Unggulan

Yogyakarta Kembali Jadi Pusat Kreatifitas Pelajar Melalui Kontes Roket Air 2025

Berita Unggulan

KKP Perketat Patroli di Laut Sulut, 17 Kapal Asing Pencuri Tuna Berhasil Ditangkap

Agama

BPKH Jawab Kritik Minim Inovasi, Tegaskan Prinsip Kehati-hatian Jaga Dana Haji

Berita Unggulan

Presiden Prabowo Terbitkan Inpres Pembentukan 80 Ribu Koperasi Merah Putih

Berita Unggulan

Borneo FC Manfaatkan Jeda Panjang untuk Matangkan Persiapan Hadapi PSIM

Berita Unggulan

Yayasan Sejiwa Dukung Regulasi Perlindungan Anak di Dunia Digital, Mencegah Dampak Negatif bagi Generasi Muda!